Suamiku suka ikan gabus, Namun untuk mencari ikan gabus harus ke pasar karena langka. Selain itu harga perkilonya juga mahal. Untuk memasak buat suamiku biasanya saya buat dengan kuah kuning. Atau biasa di sebut ikan gabus masak kuning. Berikut ini resepnya jika ingin mencobanya.
700 gr ikan gabus yang sudah dipotong cuci bersih
2 lbr daun salam
2 btg serai, dimemarkan
700 ml santan kental
Bumbu dihaluskan :
8 butir bawang merah
4 butir bawang putih
3 cm kunyit
4 butir kemiri
½ sdt merica
1 cm jahe
1 sdm garam
1 sdt gula pasir
Cara membuat :
Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam dan serai sampai harum.
Masukkan santan, masak sampai mendidih.
Masukan ikan gabus, masak sampai matang, angkat siap dihidangkan.
0 komentar:
Post a Comment